Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menjangkau Orang yang Tidak Menggunakan Media Sosial

Cara Menggunakan Media Sosial untuk Menjangkau Orang yang Tidak Menggunakannya - kali ini saya akan membahas mengenai Cara Menggunakan Media Sosial untuk Menjangkau Orang yang Tidak Menggunakannya. Lalu bagaimana jika sasaran anda tidak menggunakan media sosial? Memang banyak orang tidak menggunakannya karena berbagai alasan. Ada yang menganggapnya buang-buang waktu dan ada yang menilainya sebagai kegiatan untuk anak remaja.

Berikut ini adalah cara-cara menjangkau mereka:

1. Bangunlah Hubungan dengan Orang yang Menjembatani Celah - Anda mungkin ingin menjangkau para eksekutif senior, orang-orang yang lebih tua, atau mereka yang lainnya yang cendrung tidak membaca postingan blog, pesan Twitter anda, dan sebagainya. Namun, kemungkinan besar mereka memiliki rekan kerja, keluarga, dan kerabat lainnya yang mengikuti media tersebut. Dengan menjangkau kerabat mereka itu, anda bisa menjangkau mereka. Begitu pula, banyak wartawan media biasa yang sekarang ikut dalam percakapan media sosial untuk riset mereka. Membuat diri anda dikenal sebagai ahli dibidang anda di internet bisa membantu meningkatkan visibilitas anda. Sehingga anda akan dipromosikan oleh mereka ketika mereka menulis berita off-line.

2. Gunakanlah perangkat Web 2.0 untuk Mencari Tahu Acara-Acara Publik Nyata - Mungkin ada acara-acara relevan di bidang anda yang dihadiri oleh non-pengguna media sosial dan yang didaftarkan di situs-situs media sosial seperti Upcoming.org dan Eventful.com.


3. Jadikanlah Blog anda Newsletter Email dan Promosikanlah ke Mana-Mana - Feedburner, jasa penerbitan RSS dari Google, memudahkan penawaran RSS Feed, termasuk yang diterbitkan oleh blog anda secara otomatis, sebagai sebuah newsletter email. Jika audiens target anda tidak membaca blog atau berpartisi dalam jejaring sosial, mungkin mereka menyukai email.

Cara Menjangau Pengguna Media Sosial, Tips Menjangkau Pengguna Media Sosial, Cara Menjangkau Pengguna Internet di Indonesia, Cara Mendapatkan Traffik, Cara Mendapatkan Pengunjung Internet
http://blog.sribu.com/

4. Periksalah Lagi, Audiens Anda Mungkin Menggunakan Media Sosial yang Tidak Anda Perhatikan - Ada 5 miliar video yang ditonton di YouTube hanya oleh orang-orang di Amerika Serikat saja pada pertengahan 2008. Mungkin ada orang di dalam industri anda yang menggunakan LinkedIn. Dimana orang-orang bicara soal industri anda secara online? Periksalah Kingsley Joseph's Social Media Firehose (pipes.yahoo.com) untuk mencari contohnya. Kliklah tombol "list" untuk melihat daftar link. Situs-situs lain untuk mencari hal yang sama termasuk blogsearch dari Ask.com, yang disortir berdasarkan popularitasnya, dan situs book marking sosial Delicious, dimana anda bisa mencari dan berlangganan link-link bookmark paling populer dan paling baru berdasarkan kata kunci.

5. Gunakan Internet untuk Membuat Diri Anda Lebih Pintar di Kehidupan Nyata - Cara terbaik menggunakan media sosial untuk menjangkau orang yang tidak menggunakan media sosial barang kali adalah dengan sekadar menggunakan media sosial untuk tampil lebih maju. Anda bisa memperkaya pengetahuan anda tentang bidang yang anda geluti dengan membaca berbagai blog yang sesuai. Kenyataan bahwa anda tahu lebih banyak, lebih cepat, tentang bidang tersebut (sebagai hasil dari membaca blog) akan sangat membantu.

Sekian pembahasan mengenai Cara Menggunakan Media Sosial untuk Menjangkau Orang yang Tidak Menggunakannya. Semoga bermanfaat untuk anda. Jangan lupa untuk share artikel ini. Terimakasih

1 komentar untuk "Cara Menjangkau Orang yang Tidak Menggunakan Media Sosial"

Komentar Anda adalah tanggapan pribadi, kami berhak menghapus komentar yang mengandung kata-kata pelecehan, intimidasi, dan SARA.