Catat ini sebelum Liburan ke Luar Negri
Catat ini sebelum Liburan ke Luar Negri - tentunya pergi ke luar negri akan lebih menyenangkan apabila kita bebas dari berbagai hambatan. namun sayang sekali jika sejumlah kesalahan umum yang bisa saja merusak liburan kamu misalnya tidak tahu rute perjalanan, lupa membawa pakaian hangat, lupa menginformasikan ke pihak bang bahwa kamu akan pergi ke luar negri, dan masih banyak kesalahan lainnya. berikut merupakan hal-hal terpenting yang harus kamu lakukan sebelum berangkat ke luar negri baik itu dengan tujuan bisnis atau liburan.
Persiapkan Dana dan Finansial
Tentu saja mempersiapkan dana dan finansial sebelum pergi ke luar negri merupakan hal yang sangat penting. Jangan lupa untuk mengkonfirmasikan ke pihak bank bahwa kamu akan pergi berlibur di luar negri untuk memastikan apakah kartu kredit kamu bisa digunakan di negara tujuan atau lainnya. selain itu persiapkan dana yang akan kamu gunakan sesuai dengan negara tujuan kamu. hal ini guna untuk memastikan apakah dana yang akan kamu gunakan cukup, jangan sampai kamu kehabisan dana untuk kembali pulang.
Riset Destinasi Liburan
Jika kamu tidak tahu kemana dan apa saja yang akan kamu lakukan di luar negri ada baiknya kamu melakukan riset destinasi liburan terlebih dahulu. kamu bisa melakukan riset di internet atau dengan berbincang-bincang dengan teman atau saudara kamu yang sudah pernah berlibut ke luar negri. cari tahu kegiatan menarik apa saja yang bisa kamu coba, makanan khas yang wajib kamu coba, tempat menyenangkan yang bisa kamu kunjungi, jarak tempuh, dana, dan berapa lama kamu akan tinggal disana.
Jangan lupa untuk mempelajari rute perjalanan dari bandara menuju hotel tempat menginap, rute perjalanan dari hotel menuju tempat yang akan kamu kunjungi misalnya dari hotel ke restoran, dari hotel ke toko, dari hotel ke taman atau lainnya. Pilih transportasi yang bisa kamu temui dari hotel menuju tempat tujuan. pastikan transportasi yang kamu gunakan bisa digunakan kembali untuk pulang ke hotel tempat kamu menginap.
Periksa Pakaian dan barang yang akan kamu bawa
Sebelum berangkat, periksalah pakaian yang akan kamu bawa, pastikan kamu tahu musim yang sedang berlangsung di tempat tujuan. kemudian periksalah barang-barang penting yang akan kamu bawa misalnya kamera, travel adaptor, powerbank, pengisi daya baterai handphone, obat-obatan atau vitamin agar tetap menjaga kamu tetap sehat, dan barang penting lainnya. pastikan semua barang sudah terpenuhi dengan baik.
Sekian artikel kecil mengenai Liburan ke Luar Negri. Semoga pejalanan kamu menyenangkan dan bebas hambatan. Selamat berlibur! - Farhan
Catat ini sebelum Liburan ke Luar Negri
BalasHapushttps://manyaw.blogspot.co.id/2016/10/catat-ini-sebelum-liburan-ke-luar-negri.html